Sekilas smantra


Visi
Visi sekolah : Serasi, Optimis, Prestatif, Andal dan Netral ( disingkat SOPAN) yaitu :
serasi dalam penampilan,
optimis menyongsong masa depan,
prestatif dalam bekerja,
andal dalam mutu dan
netral dalam perilaku kemasyarakatan.
Misi
Misi sekolah : membentuk insan yang beriman dan bertaqwa, cerdas dan kreatif
serta tanggap terhadap perubahan.
Tujuan
Dari Visi dan Misi tersebut di atas maka tujuan sekolah dirumuskan sebagai berikut:
  1. Mengembangkan sistem penerimaan siswa baru dan pembinaan terhadap calon siswa;
  2. Meningkatkan Kompetensi guru dalam rangka persiapan pelaksanaan Kurikulum dan Sistem Pengujian Berbasis Kompetensi ( KSPBK ) dan Pembekalan Kecakapan Hidup ( Life Skill ) melalui kegiatan MGMP tingkat sekolah serta mengadakan pelatihan guru-guru dalam penyusunan identifikasi SK, KD silabus berdasarkan KTSP untuk setiap mata pelajaran yang di dalamnya telah mengintegrasikan Life Skill
  3. Mengupayakan pemenuhan kebutuhan sarana dan prasarana untuk mendukung pelaksanakan program kegiatan belajar mengajar untuk mata pelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi terutama dalam pengadaan Komputer di Sekolah;
  4. Mengembangkan proses belajar mengajar yang mengarah pada program pembelajaran berorientai kecakapan hidup ( life skill ).
  5. Meningkatkan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler unggulan yang sesuai dengan potensi dan minat siswa.
  6. Menjalin kerjasama dengan lembaga / instansi terkait, masyarakat dan lembaga pendidikan dan latihan serta dunia usaha / industri dalam rangka mengembangkan kecakapan vokasional siswa
  7. Menyiapkan siswa untuk mengikuti pendidikan lebih lanjut